Model 3D Sistem Solar: Media Inovasi Pembelajaran Mempermudah Pemahaman Siswa

Mahasiswa Pendidikan Profesi Guru (PPG) Prajabatan gelombang 1 tahun 2024 dari Kelompok 1 Kelas PGSD A Bandar Lampung telah melaksanakan kegiatan Projek Kepemimpinan II Pada hari Kamis, 29 Agustus 2024.

Kegiatan ini merupakan rangkaian kegiatan untuk mengembangkan sekaligus mempresentasikan media inovasi pembelajaran yang berjudul “3D Model Sistem Solar”.

Tim kelompok yang diketuai oleh Ahmad Fahmi Rifandi berpendapat bahwa tujuan utama dari pembuatan media 3D ini adalah untuk meningkatkan efektivitas pembelajaran. Dengan visualisasi yang lebih konkret, diharapkan siswa dapat lebih mudah memahami materi yang abstrak seperti sistem tata surya. Selain itu, media ini juga bertujuan untuk meningkatkan literasi sains siswa di kelas tinggi sekolah dasar.

Sebuah inovasi menarik dari dunia pendidikan yaitu model 3D Sistem Solar kini hadir sebagai media pembelajaran yang diyakini dapat mempermudah siswa dalam memahami tata surya. Model 3D Sistem Solar ini merupakan representasi visual tiga dimensi dari tata surya yang terdiri dari matahari, dan planet-planet. Inovasi ini diharapkan dapat dimanfaatkan oleh guru dan siswa di semua jenjang pendidikan, terutama pada mata pelajaran Ilmu Pengetahuan Alam.

Model 3D ini mulai diperkenalkan dan diuji coba di kelas tinggi SD Negeri 1 Pinang Jaya sebagai bagian dari upaya meningkatkan kualitas pembelajaran. Meskipun belum diterapkan secara meluas, model 3D Sistem Solar ini berpotensi digunakan di seluruh sekolah yang ingin memberikan pengalaman belajar yang lebih interaktif dan menyenangkan bagi siswa.

Penggunaan model 3D Sistem Solar diharapkan dapat mengatasi kendala dalam pembelajaran tata surya yang selama ini bersifat abstrak. Dengan visualisasi yang lebih nyata, siswa dapat lebih mudah membayangkan posisi, bentuk planet, dan pergerakan sesuai edarannya.

Model 3D Sistem Solar dapat dibuat dengan berbagai bahan dan teknologi, mulai dari bahan sederhana seperti styrofoam hingga teknologi canggih seperti augmented reality. Penggunaan model 3D ini juga dapat dikombinasikan dengan aplikasi pembelajaran berbasis digital. Selain mempermudah pemahaman, model 3D Sistem Solar juga dapat meningkatkan minat belajar siswa terhadap ilmu astronomi.

Salah satu tantangan dalam penggunaan model 3D adalah keterbatasan anggaran dan sumber daya di beberapa sekolah. Diharapkan inovasi ini dapat terus dikembangkan dan disebarluaskan sehingga semakin banyak siswa yang dapat merasakan manfaatnya.

Berita Terbaru

Perkuat Sinergi Alumni, FKIP Unila dan IKA FKIP Sepakati Pembangunan Gedung Sekretariat Strategis

BANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) mengambil langkah besar dalam memperkuat ikatan dengan para alumninya. Pada Jumat sore (23/01/2026), jajaran pimpinan FKIP Unila bersama pengurus Ikatan Alumni (IKA) FKIP Unila mengadakan pertemuan strategis guna membahas rencana pembangunan Gedung IKA FKIP Unila. Pertemuan yang berlangsung

Perkuat Sinergi dan Evaluasi: FKIP Unila Gelar Rapat Pimpinan Bulanan Bahas Capaian 2025 dan Target 2026

BANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) kembali menggelar Rapat Pimpinan (Rapim) Bulanan sebagai langkah strategis dalam mengawal kualitas pendidikan dan manajemen organisasi. Pertemuan yang berlangsung di lingkungan FKIP Unila ini dihadiri oleh jajaran pimpinan tertinggi fakultas guna memastikan keberlanjutan program kerja yang unggul. Hadir

Tingkatkan Fasilitas Olahraga, FKIP Unila Resmikan Lapangan Tenis di Kampus Panglima Polim

BANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) resmi menambah fasilitas penunjang civitas akademika dengan meresmikan Lapangan Tenis yang berlokasi di Kampus A Panglima Polim, FKIP Unila. Peresmian ini menjadi tonggak penting dalam upaya fakultas menyediakan sarana olahraga yang representatif bagi dosen, tenaga kependidikan, maupun mahasiswa.

LMS dan Siakadu

Translate »