FKIP Unila Adakan Seleksi Tingkat Fakultas untuk International Innovation Competition in Education 2024

Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) melaksanakan kegiatan seleksi tingkat fakultas dalam rangka keikutsertaan mahasiswa pada International Innovation Competition in Education 2024.

Acara ini berlangsung pada 2 Mei 2024 di Aula B FKIP Unila dan dihadiri oleh Dekan FKIP Prof. Dr. Sunyono, M.Si., Wakil Dekan Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Hermi Yanzi, S.Pd, M.Pd., Koordinator dan Sub Koordinator, dosen pendamping, serta para juri dari lingkungan FKIP Unila.

Kegiatan seleksi ini diikuti oleh 12 mahasiswa, dengan 3 perwakilan dari setiap jurusan yang ada di FKIP Unila. Dalam sambutannya, Prof. Dr. Sunyono, M.Si. menyampaikan pentingnya kolaborasi internasional dan inovasi dalam pendidikan.

“Kita harus berkolaborasi dengan rektorat, pimpinan fakultas hingga program studi untuk program pertukaran mahasiswa dan dosen internasional. Kita perlu menjalin hubungan dengan luar negeri dan menjadi masyarakat global. Salah satu bentuk kerjasama yang telah terjalin adalah antara FKIP Unila dengan Faculty of Humanities dan Humaniora Universitas Teknologi Malaysia (UTM). Pertukaran dosen sudah dilakukan, sekarang kita lanjutkan dengan pertukaran mahasiswa. Inovasi yang dikompetisikan di tingkat internasional menunjukkan bahwa FKIP benar-benar menjalankan akademik dengan baik. Ada juga proyek kemanusiaan di Malaysia yang diikuti oleh 8 mahasiswa selama 4 bulan, dengan tujuan utama mengakui dan mengonversi 20 SKS sesuai program studi,” ujar Prof. Sunyono.

Dalam tanggapannya, Hermi Yanzi, S.Pd, M.Pd., menyampaikan bahwa seleksi ini merupakan bagian dari upaya untuk meningkatkan kompetensi dan daya saing mahasiswa FKIP Unila di kancah internasional.

“Kami berharap melalui seleksi ini, mahasiswa dapat menunjukkan kemampuan inovasi mereka yang akan membawa nama baik FKIP Unila di ajang internasional,” ujar Hermi Yanzi.

Seleksi mahasiswa dilakukan dengan penyampaian inovasi sesuai dengan kriteria perlombaan internasional oleh masing-masing mahasiswa. Para peserta dinilai oleh juri berdasarkan kreativitas, relevansi, dan dampak dari inovasi yang diusulkan.

Dekan FKIP, Prof. Dr. Sunyono, M.Si., berharap bahwa kegiatan ini tidak hanya mempersiapkan mahasiswa untuk kompetisi internasional, tetapi juga mendorong mereka untuk terus berinovasi dan berkolaborasi di tingkat global.

“Melalui program ini, kami ingin mahasiswa FKIP Unila siap menghadapi tantangan global dan berkontribusi pada peningkatan kualitas pendidikan secara internasional. Dengan adanya kegiatan seperti ini, FKIP Unila dapat menunjukkan komitmen terhadap pengembangan akademik yang berkelanjutan,” tambah Prof. Sunyono.

Dengan semangat dan antusiasme yang tinggi dari para peserta, FKIP Unila optimis dapat meraih prestasi gemilang di International Innovation Competition in Education 2024, sekaligus memperluas jaringan dan kerjasama internasional dalam bidang pendidikan.

Berita Terbaru

Sembilan Prodi Raih Akreditasi Unggul, FKIP Unila Gelar Tasyakuran

BANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) menggelar acara tasyakuran sebagai wujud syukur atas pencapaian luar biasa di bidang penjaminan mutu. Sembilan program studi (prodi) di lingkungan FKIP berhasil meraih predikat Akreditasi Unggul sepanjang tahun 2025. Acara yang berlangsung khidmat ini dilaksanakan di Aula Gedung

Tingkatkan Kualitas Riset, FKIP Unila Gelar Workshop Penyusunan Proposal Berbasis Keilmuan bagi 118 Dosen

BANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) mengambil langkah strategis untuk memperkuat budaya riset dan meningkatkan perolehan hibah penelitian. FKIP Unila menyelenggarakan “Workshop Penyusunan Proposal Berdasarkan Bidang Keilmuan” yang ditujukan khusus bagi para dosen di lingkungannya. Kegiatan ini dilaksanakan secara intensif pada Selasa, 04 November

Suara Emas Mahasiswi FKIP Unila Raih Juara II Nasional Lomba Solo Vocal Bahasa Prancis

BANDAR LAMPUNG – Prestasi membanggakan kembali diukir oleh mahasiswi Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila). Jessica Florensia, dari Program Studi Pendidikan Bahasa Prancis, berhasil meraih Juara II Nasional dalam kompetisi Solo Vocal Lagu Bahasa Prancis. Kompetisi bergengsi ini merupakan bagian dari “Bon Courage”, acara tahunan yang diselenggarakan

Kokohkan Peran Mahasiswa sebagai Agen Pembangunan, FKIP Unila Gelar Diklat Pancasila

ANDAR LAMPUNG – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) kembali meneguhkan komitmennya dalam mencetak calon pendidik yang berkarakter Pancasila. Hal ini diwujudkan melalui Kegiatan Diklat Pancasila Sebagai Dasar Pembangunan Nasional Mahasiswa yang digelar di Aula K FKIP Unila pada Senin, 03 November 2025. Kegiatan ini secara khusus

LMS dan Siakadu

Translate »