Targetkan Lolos PIMNAS FKIP Unila laksanakan Pelatihan Penguatan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 5 Bidang dan Karya Tulis Bidikmisi FKIP Unila

(FKIP Unila) Bertempat di Aula K Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan, mahasiswa penerima beasiswa Bidik Misi angkatan VIII (2017) Semester IV mengikuti Pendidikan dan Pelatihan Penguatan Penulisan Proposal Program Kreativitas Mahasiswa (PKM).

Tema yang diusung adalah “Peluang dan Strategi Pembiyaan dan Lolos Pimnas” Kegiatan ini bertujuan untuk melatih dan menguatkan serta meningkatkan kreativitas mahasiswa dalam membuat proposal untuk mampu lolos ke PIMNAS sesuai dengan yang diharapkan oleh Wakil Dekan III Bidang Kemahasiswaan dan Alumni Dr. Riswanti Rini, M.Si. Penyelenggaran Pendidikan dan Pelatihan dilaksanakan pada Minggu, (25/08).

Dr. Riswanti Rini, M.Si mengatakan kita FKIP Unila selalu menyumbang proposal terbanyak yang lolos di tingkat Universitas, namun hanya sedikit yang mampu lolos menuju PIMNAS, tentunya ada faktor-faktor yang membuat hal ini bisa terjadi, untuk itu dengan adanya pendidikan dan pelatihan ini kita berharap dan targetkan proposal FKIP mampu Lolos ke-PIMNAS ditahun-tahun yang akan datang.

Program Kreativitas Mahasiswa menjadi agenda tahunan bagi mahasiswa peraih beasiswa Bidik Misi Universitas Lampung yang juga diikuti oleh mahasiswa Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan. Agenda yang sama juga telah dilaksanakan sejak tahun-tahun sebelumnya.

PKM dikembangkan untuk mengantarkan mahasiswa mencapai taraf pencerahan kreativitas dan inovasi berlandaskan penguasaan sains dan teknologi serta keimanan yang tinggi. Dalam rangka mempersiapkan diri menjadi pemimpin yang cendekiawan, wirausahawan serta berjiwa mandiri dan arif, mahasiswa diberi peluang untuk mengimplementasikan kemampuan, keahlian, sikap tanggungjawab, membangun kerjasama tim maupun mengembangkan kemandirian melalui kegiatan yang kreatif dalam bidang ilmu yang ditekuni.

Panitia kegiatan melibatkan tiga pemateri utama yaitu Dr. Een Yayah Haenilah, M.Pd, Widyastuti, S.Pd.,M.Pd dan Lungit Wicaksono, S.Pd.,M.Pd dan dihadiri oleh 307 mahasiswa. (AW/DO/Eduspot)

Berita Terbaru

Workshop Pembelajaran Mendalam Resmi Ditutup, FKIP Unila dan Pemkab Way Kanan Siap Lanjutkan Kolaborasi

Bandar Lampung – Rangkaian kegiatan Workshop Penyusunan Desain Pembelajaran dengan Pendekatan Pembelajaran Mendalam yang diselenggarakan oleh Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Way Kanan resmi ditutup pada Minggu, 5 Oktober 2025. Acara penutupan yang berlangsung khidmat di Aula K FKIP Unila ini menandai

FKIP Unila dan Pemkab Way Kanan Bersinergi Gelar Workshop Pembelajaran Mendalam untuk 260 Kepala Sekolah

Bandar Lampung – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) Universitas Lampung (Unila) bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Way Kanan sukses menyelenggarakan Workshop Penyusunan Desain Pembelajaran dengan Pendekatan Pembelajaran Mendalam. Kegiatan ini ditujukan bagi para kepala sekolah jenjang SD dan SMP se-Kabupaten Way Kanan dan berlangsung selama tiga hari, mulai 3 hingga

LMS dan Siakadu

Translate »